Adsense

Cara Membuat Bintang Sempurna di Adobe Illustrator

Hai guys, siapa yang gak tahu bintang. Sejak kecil kita telah tahu simbol bintang itu adalah segi 5 dengan ujung-ujungnya yang lancip. Walaupun kenyataannya bintang itu adalah bulat seperti bintang terdekat kita (matahari), mungkin simbol ini terkait oleh efek yang ditimbulkan oleh sinar bintang itu yang menyilaukan. 

Kebetulan kali ini saya mau memberikan tutorial singkat nan sederhana berkaitan dengan adobe illustrator. Yaitu, bagimana cara kita membuat bintang yang simetris. Cara ini berdasarkan pengalaman saya menggunakan Illustrator secara bertahun-tahun. Tidak jarang juga saya mendapat project berkaitan dengan objek bintang. Akhirnya saya tahu dan hafal bagaimana cara membuat bintang itu sendiri baik secara cepat maupun secara lambat. Dan sekarang akan share cara saya ini supaya bermanfaat bagi kalian yang ingin membuat objek bintang.

Cara Membuat Bintang

Cara ke 1

1. Buka Softwarenya lalu buat new document seperti biasa.

2. Arahkan perhatian kalian pada tool box di sebelah kiri layar, maka kamu akan melihat banyak tool. Sekarang kamu tinggal klik dan tahan tombol Rectangle Tool (ikon kotak). Maka akan muncul tool-tool tersembunyi, dan pilihlah Star Tool yang berikon bintang.

star tool adobe

3. Jika Star Tool sudah aktif sekarang kalian tingal menggambarnya di kanvas. Yakni dengan klik dan gesernya. Tapi jika kalian ingin bintangnya simetris dan sempurnya, kalian juga harus menekan tombol CTRL+ALT+SHIFT secara bersamaan.

ctrl alt shift

Berikut mengapa harus menekan tombol itu:
SHIFT: Berguna untuk mengunci angle dari bintang supaya tegak.
CTRL: Berguna untuk mengubah radius titik di dalam dan diluar bintang.
ALT: Berfungsi untuk mengunci bentuk bintang supaya simetris.

Cara Ke 2

4. Pilih Star Tool lalu tekan ALT + klik pada kanvas. Maka akan muncul window Star.

star window


5. Langsung saja isi sesuai nilai yang tertera pada gambar diatas. Yaitu Radius 1 = 7,65 dan Radius 2 = 20 unit bebas bisa px, cm, m, dll, karena ini sifatnya rasio hasil pasti sama. Setelah itu klik ok maka bintangmu akan menjadi simetris.

Kalau kamu ingin memberikan warna isian dan garis pada bintang. Kamu bisa baca postingan saya sebelumnya Cara Memberikan Fill dan Stroke di Adobe Illustrator

Demikian tutorial singkat ini semoga bermanfaat. Happy design.

0 Response to "Cara Membuat Bintang Sempurna di Adobe Illustrator"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel