Adsense

Kumpulan Video Inspirasi Sains yang Bisa Mengubah Hidupmu

inspirasi sains

Sains adalah satu satunya metode untuk mencari kebenaran di dunia ini. Tanpa sains dunia tidak akan menjadi seperti yang bisa kita nikmati sekarang. Semua teknologi yang menopang peradaban kita sekarang berasal dari ilmuwan-ilmuwan dan penemu-penemu yang berjasa besar memberikan kita kemudahan, kecepatan dan bahkan potensi umur yang lebih panjang melalui berbagai perkembangan obat dan vaksin.

Sebagian besar orang pasti tidak mempedulikan atau enggan mempelajari sains, karena dalam gambaran mereka sains adalah bidang yang sangat rumit menuntut seseorang untuk berfikir keras dengan rumus-rumus yang membosankan apalagi dengan bayangan orang berjas putih di labolatorium.

Faktor lain yang membuat kebanyakan orang enggan mempelajari sains adalah faktor iman. Banyak orang lebih memilih mendalami ilmu agama dari pada ilmu sains, karena dalam anggapan mereka ilmu sains hanyalah ilmu buatan manusia yang tidak benar mutlak. Sedangkan agama menawarkan ilmu pasti yang berasal dari Sang Pencipta. Berisi tuntunan moral, dan segala pengetahuan tentang alam semesta yang lebih sederhana dan mudah dimengerti. Tapi masalahnya ada ribuan agama di dunia dan semua mengganggap agamanya benar. Dari semua agama tidak ada satupun yang nyambung dengan ilmu sains.

Mengapa demikian? karena sains dan agama metode mencari kebenarannya sangat bertolak belakang. Agama harus berlandaskan kitab suci dan otoritas penafsir supaya tidak sesat. Sedangkan sains melalui gagasan/teori dan observasi untuk meraih bukti dari teori tertentu. Tidak ada otoritas yang mengatur ilmu sains, semua orang bisa membuktikan ilmu sains jika ada kemauan. Tidak ada kewajiban untuk mempercayai teori bila tidak ada bukti.

Pola pikir sains ini diabaikan manusia karena pengaruh kehidupan sosial manusia, dalam kehidupan bermasyarakat kita dituntut untuk saling percaya, bahkan pada cerita-cerita yang tidak terbukti kebenarannya, karena kepercayaan merupakan faktor penting dalam mewujudkan masyarakat yang harmonis.

Tapi sains mengajak kita berfikir kritis supaya bisa membedakan mana yang banar dan salah supaya kita terhindar dari hoax dan lebih mampu memahami realitas kehidupan ini yang sebenarnya.

Berikut ini video-video dari channel Misteri, Fakta dan Fenomana yang mungkin akan mengubah perspektifmu tentang alam semesta, dan kehidupan di sekitar kita murni dari sudut pandang sains.



Pale Blue Dot (titik biru pucat)
by Carl Sagan
Sebuah video yang berisi audio pidato Carl Sagan dengan subtitle indonesia dan video-video pendukung yang mungkin akan membuatmu merinding bahkan meneteskan air mata. Sebuah gambaran umat manusia dari foto planet bumi berjarak 6,4 milyar kilometer yang diambil oleh satelit voyager 1 tahun 1996. Dijamin akan merubah sudut pandangmu dan membuatmu menjadi manusia yang lebih cinta kepada planet bumi dan seisinya.



Universe Not Made For Us (alam semesta bukan untuk kita)
by Carl Sagan
Pidato yang ini Carl Sagan memberikan kritik dan sindiran keras kepada agama, yang membuat kita berpikir 2 kali akan kepercayaan kita. Memicu kita untuk semakin kritis dan bijaksana dalam berbagai hal.



The Meaning of Life (Arti Kehidupan menurut sains)
by Sean Carol
Kata-kata bijak dari fisikawan Sean Carol yang menjelaskan mengapa sains lebih benar daripada agama dan menjelaskan hanya ada 1 kenyataan material di dunia ini. Juga penjelasan tentang mengapa agama ada, sekaligus memberikan kita makna kehidupan yang sebenarnya. Fikiranmu akan lebih plong dan fresh, wajib nonton deh pokoknya.



We Are Going To Die (Kita Akan Mati)
by Richard Dawkins
Tidak ada motivasi sehebat ini, motivasi kehidupan yang melampaui motivasi kehidupan dari agama. Menghilangkan rasa takut kita akan kematian, serta menambah semangat hidup di planet Bumi ini.

Baca juga Cara Menemukan Kebenaran Sejati dalam Hidup

0 Response to "Kumpulan Video Inspirasi Sains yang Bisa Mengubah Hidupmu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel