Adsense

Cara Mencari objek dengan Setting Mount Equatorial Teleskop

Halo sobat masvian, semoga sehat selalu ya. Kali ini kita akan mengulas bagaimana sih menggunakan mount equatorial untuk mencari objek di langit. Tentunya kalian yang baru punya teleskop binggung ya menggunakannya. Mount Equatorial itu salah jenis mounting teleskop. Selain itu ada jenis mounting lain yang diesbut Altazimuth. Keduanya sama-sama bagus untuk mencari objek, bedanya kalau Equatorial lebih detail dan bisa mengikuti objek dengan presisi dan mudah hanya menggerakkan salah satu tuas. Sedangkan mounting Altazimuth, butuh menyesuaikan kedua tuas secara terus menerus untuk mengikuti objek dilangit.

Berbahagialah kamu yang suka astrofotografi, mount equatorial ini bisa mengikuti gerakan objek langit dengan mudah. Apalagi ditunjang dengan motor drive, Gak usah khawatir lagi kalau objek di teleskopmu hilang dari pengamatan. 

Tapi ada syaratnya, sebelum menggunakan mount ini kamu harus tahu cara setingnya dahulu supaya bisa presisi mengikuti pergerakan benda langit,
Caranya mudah kok. tapi kamu harus tahu dulu bagian-bagian dari mounting ini supaya mudeng.

1. Sumbu Alt = yakni sumbu horizon pengamat, sumbu untuk mengarahkan utara dan selatan sesuai horizon pengamat..
2. Sumbu RA (Right Ascension) = sumbu yang harus sesuai dengan rotasi Bumi atau sejajar dengan sumbu Bumi. 
3. Sumbu Dec (Declination) = sumbu yang mengarahkan ke garis kutub utara dan selatan berdasarkan sumbu RA.

Jika kamu bingung bisa liat gambar dibawah ini.

teleskop Celestron mount
Equatorial mount dari teleskop Celestron Astromaster 130eq

Jka sudah tahu sekarang kita masuk ke teknik penyetingannya, supaya bisa memutar sumbu2 itu dengan benar dan tepat.

Pertama kamu download dulu software stellarium biar mudah mencari objek langit, disini ada peta langit yang pas dan data2 sumbu-sumbu Alt, Dec, RA. Saya sarankan download stellarium plus ya yang lebih lengkap.
Silahkan cari di google playstore atau download dari internet.

Tahap penyetingan

1.  Setting sumbu alt supaya sejajar sumbu Bumi/menghadap kutup utara dan selatan. Caranya lihat ke stellarium, tentukan dulu lokasimu bisa pakai gps atau di cari manual supaya pas dengan horizonmu.

Aktifkan grid Equatorial dan cari bintang yang berada paling mendekati titik kutub S atau kutub U. Carilah titik kutub yang diatas horizon. Kalau di belahan Bumi selatan pilih kutup slatan kalau belahan utara pilih utara. Kalau di equatorial seperti Pontianak, ya bebas pilih utara atau selatan.

Pilih objeknya dan lihat data Alt  biasanya berupa derajat detik dan menit. lalu sesuaikan sumbu Alt di teleskopmu sesuai nomor derajat yang ada. 

2. Gunakan kompas, sejajarkan sumbu RA dengan arah utara dan selatan.
dengan cara putar bagian paling dasar teleskop, lalu kencangkan.

3. Cari bintang yang paling dekat dengan equator, lihat di stellarium. semakin dekat equator semakin presisi setinganmu. Lihat data RA/Dec.
Nilai RA berupa angka jam yakni 24 jam. 

Arahkan teleskopmu ke bintang tersebut pastikan berada tepat ditengah gambar. Lalu kendorkan dulu bautnya, setelah itu setting nomor sesuai jarum, dan kencangkan lagi.

baut ra
Baut untuk mengencang kendorkan lingkaran RA

4. Sekarang kamu bisa mencoba mencari objek dengan data RA/Dec dari stellarium. Gak perlu nungging dan gesar geser teleskop, cukp sesuaikan lingkaran RA dan Dec dan kamu akan mudah menemukan objek tersebut.

Tapi  kelemahannya setingan ini tidak selamanya pas. Setiap kali mau berpindah objek ke objek lain kamu harus reset setingan RA sesuai dengan koordinat objek yang kamu amati. Mengapa demikian? karena Bumi terus berputar, lokasi bintang bisa berpindah beberapa menit kemudian.

5. Untuk teleskop Equatorial saya sarankan untuk ditancapkan permanan, supaya tidak mengulaing penyetingan lainnya.

0 Response to "Cara Mencari objek dengan Setting Mount Equatorial Teleskop"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel